MEDIA CENTER BANJARBARU – Untuk mendorong perempuan agar lebih aktif terlibat dalam tindakan kemanusiaan, dan kepedulian, Pemko Banjarbaru melalui Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pengendalian Masyarakat Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBPMPPA) menggelar Puncak Peringatan Hari Ibu (PHI) ke-95 Tahun 2023, di Aula Gawi Sabarataan, Kamis (21/12/2023).
Mengusung tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Maju” dengan sub tema “Perempuan Peduli” Puncak Peringatan Hari Ibu ini dilaksanakan dengan tujuan memotivasi lebih banyak perempuan menjadi relawan dan agen perubahan, memperkuat solidaritas diantara perempuan, sehingga mampu menciptakan kehidupan keluarga yang sejahtera.

Wali Kota Banjarbaru yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, H. Said Abdullah, mengungkapkan peringatan hari ibu sebagai pengingat untuk berterimakasih atas perjuangan kaum perempuan dan memberi semangat kepada ibu dan perempuan khususnya yang ada di kota Banjarbaru.
“Peringatan ini untuk kita bersyukur, berterima kasih, kepada ibu, perempuan, supaya ibu – ibu tambah semangat, untuk mengurus keluarganya, berkarya, kalau untuk berbakti kepada ibu, tidak hanya di hari ibu, tapi setiap hari,” ucapnya.
Sekda Said Abdullah juga berharap Peringatan Hari Ibu ini dapat memperkuat semangat solidaritas dan kebersamaan di tengah masyarakat Kota Banjarbaru, serta meningkatkan apresiasi terhadap peran ibu.

Pada Puncak Peringatan Hari Ibu itu juga dilaksanakan pembagian hadiah lomba video, penampilan forum anak kota Banjarbaru, dan fashion show pakaian Organisasi Wanita di Banjarbaru.
Diinformasikan, juara 1 lomba video kelurahan ramah perempuan peduli anak adalah Kelurahan Sungai Besar, juara 2 Kelurahan Guntung manggis, juara 3 Kelurahan Palam, dan juara favorit Kelurahan Guntung Payung. (Orz/Adi/MedCenBJB)
0 Komentar