Keceriaan Ratusan Peserta Ikuti Jalan Sehat Di Kecamatan Landasan Ulin
MEDIA CENTER BANJARBARU – Kecamatan Landasan Ulin menggelar Jalan Sehat yang ikuti oleh ratusan peserta dalam rangka masih momen Peringatan Hari Jadi Kota Banjarbaru ke-25 tahun, Minggu (28/04/2024) pagi.
Ratusan warga dari berbagai usia dan latar belakang berkumpul di depan Kantor Kecamatan Landasan Ulin, keceriaan mereka terlihat saat mengikuti rute yang telah ditentukan menyusuri jalan-jalan utama di wilayah Kecamatan Landasan Ulin.
Wali Kota Banjarbaru yang diwakilkan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Drs. Abdul Basid menyampaikan pesan agar masyarakat Kota Banjarbaru terus menjunjung tinggi kebersamaan dan silaturahmi.
“Pak wali minta maaf, karena tidak bisa berhadir karena ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan. Beliau juga berpesan kita semua harus terus bersatu dan menjalin sikaturahmi antar sesama,” ujarnya.
Lebih lanjut Basid mengatakan, setelah ditetapkannya Banjarbaru menjadi Ibu Kota Provinsi Kalimatan Selatan tentunya akan berdampak bagi perkembangan kota, salah satunya menjadi tujuan para investor untuk masuk ke Banjarbaru.
“Dari hasil laporan dari Kementerian Investasi atau Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) realisasi investasi di Ibu Kota Provinsi Kalimantan Selatan, Kota Banjarbaru telah menyentuh nilai Rp 645 miliar terhitung sejak akhir tahun 2022,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana, Raden Mitra mengatakan kegiatan ini untuk menyemarakkan rangkaian Hari Jadi Kota Banjarbaru ke-25 Tahun, untuk itu Kecamatan Landasan Ulin mengadakan kegiatan jalan sehat dan pemeriksaan kesehatan gratis bagi para peserta.
“Untuk peserta adalah masyarakat umum dari Kecamatan Landasan Ulin, sementara layanan pemeriksaan kesehatan gratis didukung oleh Puskesmas Guntung Manggis, Guntung Payung dan Landasan Ulin Timur,” katanya.
Yang jelas kegiatan jalan santai ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat rasa persatuan dan kebersamaan diantar warga Kecamatan Landasan Ulin dan sekitarnya, sekaligus menjadi salah satu upaya untuk menjaga kesehatan dan kebugaran masyarakat. (Yds/MedCenBJB)
Komentar
Posting Komentar