Wamendagri Bima Arya Tinjau Dua TPS pada PSU Pilkada Banjarbaru

 



MEDIA CENTER KOTABANJARBARU — Wakil Menteri Dalam Negeri, Bima Arya Sugiarto melakukan kunjungan ke dua Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di Kota Banjarbaru, Sabtu (19/4/2025).

Dua lokasi yang dikunjungi adalah TPS 05 Kelurahan Loktabat Utara dan TPS 09 Kelurahan Guntung Payung.
Dalam kunjungannya, Bima Arya memantau langsung jalannya proses pemungutan suara serta berdialog dengan petugas KPPS dan warga yang menggunakan hak pilihnya. Ia mengapresiasi antusiasme masyarakat yang dinilainya semakin meningkat.

“Dua TPS yang kami kunjungi menunjukkan partisipasi pemilih yang lebih baik. Semua berjalan lancar seperti yang disampaikan juga, belum ada laporan berarti,” ujar Bima Arya di sela-sela kunjungannya.

Kunjungan ini merupakan bagian dari komitmen Kementerian Dalam Negeri untuk memastikan PSU di Kota Banjarbaru berjalan dengan jujur, adil, dan tertib.

Bima Arya juga mengajak seluruh masyarakat Banjarbaru untuk terus menjaga ketertiban dan mendukung proses demokrasi secara damai.

Dengan pemantauan langsung dari pemerintah pusat, diharapkan PSU di Kota Banjarbaru kali ini dapat menjadi momentum memperkuat kepercayaan publik terhadap proses demokrasi di Ibu Kota Provinsi Kalimantan selatan. (Adi/MedCenBJB)

0 Komentar