MEDIA CENTER BANJARBARU – Dalam rangka meningkatkan kapasitas dan kualitas kelembagaan, UPT Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Banjarbaru melaksanakan pemilihan ulang kepengurusan Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Maju Bersama, di Jalan PM. Noor RT 21 Kelurahan Sungai Ulin, Kecamatan Banjarbaru Utara, Selasa (18/02/2025).
Kepala UPT BPP Banjarbaru, Ichnaton Achmad Karyadi, menyampaikan pemilihan ulang atau revolusi kepengurusan Gapoktan ini dilaksanakan juga dalam rangka peningkatan swasembada pangan.
“Ini dalam rangka peningkatan swasembada pangan yaitu karena Gapoktan akan diterapkan sebagai penyalur pupuk subsidi dari pemerintah, artinya pupuk itu akan disalurkan ke Gapoktan langsung, tidak melalui kios tani lagi,” katanya.

Lebih lanjut, Ichnaton berharap Gapotkan yang baru di revolusi bisa semakin maju dan modern.
“Mudah – mudahan pertanian semakin maju, mandiri dan modern,” imbuhnya.
Diinformasikan, turut berhadir dalam pemilihan ulang kepengurusan Gapoktan Maju Bersama yaitu KJF UPT BPP Banjarbaru, PPL Binaan Kelurahan Sungai Ulin dan Ketua Kelompok Tani yang tergabung dalam Gapoktan Maju Bersama. (Orz/Adi/Yds/MEdCEnBJB)
0 Komentar